Tips Merawat Ban Kendaraan Agar Tetap Awet

http://registrykaskus.com
Tips Merawat Ban Kendaraan - Peranan ban terkadang bagi sebagian orang sangatlah di remehkan padahal ini salah satu komponen dari kendaraan yang sangat vital bagi setiap kendaraan.

Ban menjadi satu-satunya komponen kendaraan yang bersentuhan dengan permukaan aspal. Untuk itu sangat dibutuhkan perawatan khusus agar ban menjadi lebih awet. 

Faktanya tidaklah terlalu sulit merawat ban kendaaran. Karena jika ban tidak dirawat dengan baik dan benar sudah pasti akan membuat usia ban tersebut menjadi lebih singkat pastinya.

Ini dia tips merawat ban agar lebih awet.

1. Pilih ban yang sesuai dengan gaya mengemudi Anda. Gunakan ban yang sesuai ukuran dan indeks ban yang direkomendasikan untuk mobil.

2. Selalu perhatikan tekanan angin. dan jagalah agar ukuran tekanan ban mobil Anda selalu pada batasan yang proporsional. Karena tekanan angin merupakan nyawa dari ban roda itu sendiri. Pengecekan tekanan angin ban dapat dilakukan minimal satu bulan sekali

3. Lakukan pemeriksaan berkala, paling tidak sebulan sekali. Sehingga mobil Anda siap untuk digunakan, jika sewaktu-waktu Anda butuhkan.

4. Jauhkan ban anda dari sinar matahari secara langsung. Faktanya umur ban akan lebih pendek jika terlalu lama terkena panas matahari secara langsung. Ban akan mudah pecah dan retak.

5. Lakukan spooring secara berkala pada ban. Anda wajib spooring jika setir menarik ke kanan dan ke kiri saat mobil melaju. Karena biasanya itu disebabkan oleh ban yang aus dan tidak merata

Tips Merawat Ban Kendaraan Agar Tetap Awet Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar